KABAR RAKYAT – Hujan intensitas tinggi bersama angin kencang mengakibatkan pohon Trembesi tua tumbang hingga menutup ruas Jl. Raya Muncar Banyuwangi, Sabtu (20/2) siang.
Kapolsek Muncar Kompol Zainuri S.Sos mengataakan lokasi pohon tumbang di Tembokrejo Muncar tumbuh di depan rumah warga Krajan Rt.03 Rw 15 Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar.
“Kejadian ini pada pukul 12.00 wib hujan deras di sertai angin kencang terjadi di wilayah Muncar. Tiba-tiba pohon tumbang mengenai tiang dan kabel listrik PLN, sehingga menutup arus lalu lintas,” jelas Kompol Zaenuri.
Beruntung, sebut Kompol Zaenuri, peristiwa itu tidak sampai menelan korban jiwa. Kondisi jalan sudah lancar kembali setelah dibersihkan petugas bersama warga sekitar. (Jaenudin/Richard)