Karya Ilmiah Bertema Fantasi Seks Sedarah, Antar Pemuda Jember Juara di MTQ XXXI Jatim
KABAR RAKYAT,JEMBER- Langkah awal Ahmad Qoys Jamalallail di Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXI Jawa Timur 2025 langsung membuahkan hasil manis.
Pemuda asal Jember ini berhasil meraih juara 2 pada cabang Musabaqoh Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an (MKTIA), meski baru pertama kali mengikuti kompetisi di tingkat provinsi.
“Alhamdulillah, enggak nyangka bisa juara. Presentasi tadi lancar, meski sempat deg-degan,” ujar mahasiswa UIN KHAS Jember, Jumat (19/9/2025).
Berbeda dengan lomba tilawah maupun tahfiz, cabang MKTIA menguji kemampuan menulis ilmiah dengan tema yang sudah ditentukan.
Qoys menghabiskan waktu hingga 9 jam untuk menulis naskah di babak penyisihan dan 8 jam di semifinal. Pada tahap final, dia diuji lewat presentasi singkat selama 5 menit serta sesi tanya jawab 15 menit dengan dewan hakim.
Tahun ini, LPTQ Jatim mengusung tema besar “Al-Qur’an dan Defisit Moral Bangsa.”
Qoys memilih mengulas fenomena sosial yang sempat ramai di media sosial, dengan judul karya Fantasi Seks Sedarah: Sandiwara Pornografi Penyulut Hasrat Seksual Menyimpang.
Menurutnya, isu tersebut perlu mendapat perhatian serius agar tidak berkembang menjadi perilaku menyimpang nyata.
Melalui karyanya, Qoys ingin menegaskan bahwa kerusakan moral bisa berawal dari hal kecil yang kerap diabaikan. “Fantasi itu memang ada di pikiran, tapi kalau arahnya menyimpang, dampaknya bisa merusak,” ucapnya.
Raihan prestasi ini sekaligus menambah catatan positif kafilah Jember yang berhasil masuk tiga besar klasemen akhir MTQ Jatim XXXI. “Alhamdulillah, ini juga jadi persembahan untuk Jember. Semoga bisa terus berprestasi di tahun-tahun berikutnya,” pungkasnya.(adr)
What's Your Reaction?