Safari Ramadan, Menteri ESDM Ziarah Makam Pendiri NU

Mar 14, 2025 - 19:29
 0
Safari Ramadan, Menteri ESDM Ziarah Makam Pendiri NU
Menteri ESDM saat ziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama KH.Hasyim Asyari (Foto: Beni /Kabarrakyat.id)

KABAR RAKYAT, JOMBANG - Dalam rangka Safari Ramadhan Mentri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM ) Bahlil Lahadalia melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (PP) Tebuireng Jombang. Dalam kunjungan tersebut Mentri didampingi sejumlah pengurus DPP Golkar

Setibanya di lokasi, rombongan langsung diterima dan disambut Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng KH Abdul Hakim Machfudz yang akrab disapa Gus Kikin

Kunjungan ini diawali dengan ziarah ke makam pendiri NU, KH. Hasyim Asy'ari, dan Presiden RI ke-4, KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) pada Jum'at (14/3/2025). Setelah itu, mereka menaburkan bunga di depan nisan Gus Dur.

Rombongan Mentri ESDM bersama sejumlah Pengurus PP Golkar kemudian melanjutkan kegiatan dengan ramah tamah di ndalem kesepuhan pengasuh pesantren. Acara inti dari kunjungan ini adalah safari Ramadhan, di mana menteri memberikan sambutan di hadapan ratusan santri di Gedung KH. Yusuf Hasyim Tebuireng.

Dalam kunjungannya ke PP Tebuireng , Mentri Bahlil Lahadalia menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan para kiai dan berziarah ke makam para tokoh bangsa. Selain itu, mereka juga ingin meminta doa dari para kiai agar bangsa Indonesia dijauhkan dari segala marabahaya. Menteri menegaskan bahwa kunjungan ini tidak terkait dengan politik tertentu.

"Bulan suci Ramadan, jangan semua hal dipolitisasi. Tangan kita ini harus kita kembalikan adat orang tua-tua kita dulu yang saling mengunjungi. Kami anak dari Golkar, pengurus, minta dinasehati dari kiai. Jadi jangan kita merasa paling benar juga, karena itu kita harus membuka diri," ujarnya.

Dalam acara Safari Ramadhan di PP Tebuireng ,Menteri ESDM juga menyampaikan ulasan bahwa ketersediaan BBM dalam kondisi aman, dengan stok yang cukup untuk 18 hingga 21 hari ke depan. Ketersediaan listrik dan elpiji juga dilaporkan aman. Selain itu, pengisian daya untuk motor listrik ditingkatkan 7,5 kali lipat dari tahun sebelumnya.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Gus Kikin, menyambut baik kunjungan ini dan menekankan pentingnya silaturahmi antara umara (pemerintah) dan ulama. Ia berharap agar tradisi baik ini dapat terus dilanjutkan, seperti yang pernah dilakukan oleh Gus Dur.

"Mudah-mudahan semua hal bisa kita atasi, negara ini jadi bangsa Indonesia ini menjadi bangsa yang maju nanti di kemudian hari. Dan kalau umara dan ulamanya semuanya akrab, insyaallah tidak ada masalah," kata Gus Kikin.

Gus Kikin juga memberikan pesan kepada generasi muda untuk terus belajar dan menuntut ilmu. Ia menekankan bahwa ilmu sangat penting untuk membangun bangsa. 

"Anak muda banyak belajar karena ilmu itu penting. Kebetulan tadi harus sudah anak-anak muda ini serius belajar supaya pintar. Nanti kalau sudah pintar itu ya inilah kita sama-sama membangun bangsa ini. Nah ini semuanya untuk kepentingan bangsa Indonesia di masa akan datang," pesan Gus Kikin. (Ben)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow