SPPG Tumpeng Wonosari Mulai Penyaluran MBG, 1.183 Porsi Menu Bergizi Didistribusikan
Ahli gizi SPPG Tumpeng, Nur Aida Maulida Safira, menjelaskan bahwa berdasarkan analisis gizi, porsi besar mengandung energi sebesar 693,1 kkal, protein 31,9 gram, lemak 28,5 gram, dan karbohidrat 77,7 gram.
KABAR RAKYAT, BONDOWOSO - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Tumpeng, Wonosari, resmi menyalurkan menu perdana Program Makan Bergizi Gratis (MBG), pada Rabu, (22/1/2026).
Penyaluran perdana ini menjadi langkah awal pelaksanaan MBG dengan fokus pada pemenuhan gizi seimbang bagi para penerima manfaat.
Menu pertama yang disajikan terdiri dari nasi putih, ayam bumbu Bali, tumis wortel dan buncis, tempe krispi, serta buah semangka.
Susunan menu tersebut dirancang untuk memenuhi kebutuhan energi dan zat gizi. Mulai dari karbohidrat, protein, lemak, hingga vitamin dan mineral.
Ahli gizi SPPG Tumpeng, Nur Aida Maulida Safira, menjelaskan bahwa berdasarkan analisis gizi, porsi besar mengandung energi sebesar 693,1 kkal, protein 31,9 gram, lemak 28,5 gram, dan karbohidrat 77,7 gram. "Sementara porsi kecil mengandung energi 328,9 kkal, protein 26,3 gram, lemak 26,6 gram, dan karbohidrat 47,4 gram. Pada hari pertama ini, total menu yang diproduksi mencapai 1.183 porsi," ungkap Aida.
Pengelola SPPG Tumpeng menyampaikan bahwa penyusunan menu MBG tidak hanya memperhatikan kandungan gizi, tetapi juga aspek keamanan pangan dan cita rasa agar dapat diterima dengan baik oleh penerima manfaat.
"Selain itu, penggunaan bahan pangan yang mudah diperoleh diharapkan mampu mendukung keberlanjutan program," jelasnya.
Kepala Dapur SPPG Tumpeng, Amelia Putri A, menuturkan bahwa penentuan menu dilakukan secara kolaboratif.
“Dalam penentuan menu tidak hanya melibatkan ahli gizi sebagai perencana, tetapi juga dikonsultasikan bersama kepala SPPG dan tim pengolahan. Jadi tidak hanya menghasilkan menu yang bergizi seimbang, tetapi juga menarik dari segi warna, tampilan, dan rasa. Dengan begitu terjalin kerja sama tim yang sinergis,” ujarnya.
Dengan dimulainya penyaluran menu perdana ini, SPPG Tumpeng optimistis Program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan secara konsisten dan memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat, khususnya di wilayah Wonosari.
What's Your Reaction?