Warga Jember Minta Bupati Baru Prioritaskan Jalan Langganan Rusak di Sumberjambe Sukowono

Feb 23, 2025 - 06:09
Feb 23, 2025 - 06:48
 0
Warga Jember Minta Bupati Baru Prioritaskan Jalan Langganan Rusak di Sumberjambe Sukowono
Kondisi jalan Desa Randuagung, Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur (Foto: Istimewa)

JEMBER - H.Abdul Azis, Warga Sumber jambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur, minta Bupati Terpilih pemerintahan Gus Fawait lebih serius menyoroti jalan poros dari Desa Sukosari Sukowono menuju Cumedak Sumberjambe, ia meminta agar jalan tersebut dirabat beton atau cor.

Permintaan tersebut bukan tanpa alasan, menurut H.Abdul Aziz, puluhan tahun jalan tersebut langganan tersebut mindah rusak kendati sudah dibangun.

"Saya pernah tanya sama petugas, jalan dari Desa Sukasari -Randuagung- Cumedak, tanah gerak. Mau sekualitas apapun, pasti rusak. Makanya masyarakat minta dicor saja seperti Ambulu," pintannya, Minggu (23/02/2025).

Tokoh terkemuka ini melihat, jika tetap dipaksakan ditembel atau dibangun aspal tebal pun, akan membuang anggaran.

"Berapa kali ganti bupati, jalan itu tidak lama dibangun rusak, bangun lagi rusak lagi. Terus begitu," keluhnya.

"Solusinya, memang harus dicor. Kami minta Bupati Gus Fawait, untuk bisa mendengarkan aspirasi kami. Karena itu jalan poros penghubung dua kecamatan Sukowono- Sumberjembe," lugasnya.

Pernyataan senada diungkapkan oleh salah seorang pengendara motor bernama Hadiansyah. Ia mengaku bosan, setiap saat jalan yang ia lewati langganan rusak.

Menurutnya, Jalan Sukosari Sukowono -Randuagung Sunberjambe memang seyogyanya dicor atau rabat beton seperti Kecamatan Ambulu. Kalau tidak, akan kembali mengelupas.

"Korban sudah banyak. Jadi, kami minta Bupati Gus Fawait bisa memperhatikan jalan itu. Bukan hanya diaspal, tetapi dicor," harapnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Cak Ahmad Wilayah Madura